Menangis bersamaku
Ada hal-hal di dunia yang tidak sesuai dengan ekspektasi kita sebagai manusia.
Pikirku hanya wanita yang menangis ketika bahagia atau terluka, nyata nya laki-laki pun bisa melakukannya.
Terimakasih sudah menangis bersamaku selepas perjuangan panjang itu. Meski hanya dari video call, tapi aku merasa hati hangat itu begitu dekat.
Kita tidak banyak bicara, hanya menangis. Dan itu cukup untuk membuatku merasa dicintai.
Pesan singkat itu, terimakasih.
Terimakasih sudah mengatakan bahwa kamu bangga memilikiku, terimakasih sudah mengatakan bahwa kamu akan selalu menjagaku dan tak ingin ada sesuatu pun yang menyakitiku. Terimakasih sudah mendukungku untuk selalu memegang prinsip hidupku. Terimakasih sudah berpesan padaku untuk menjaga dengan baik keponakanmu; anakku.
Terimakasih, A.
Kakak yang terlihat tidak perduli, tapi paling tahu barang-barang peninggalan mama; termasuk sendok, piring dan peralatan dapur lainnya. Diam-diam sangat memperhatikan.
Semoga keberkahan dan kemudahan selalu bersamamu. Salam hangat untuk keluarga kecilmu. Untuk istrimu, yang terlihat begitu mencintaimu dan dengan sepenuh hati merawat mu.
Semoga ia bisa mengisi kekosongan hatimu, membuatmu merasakan kembali hangatnya kasih sayang ibu.
Bogor, 28 Mei 2021.
ABOUT THE AUTHOR
Hello We are OddThemes, Our name came from the fact that we are UNIQUE. We specialize in designing premium looking fully customizable highly responsive blogger templates. We at OddThemes do carry a philosophy that: Nothing Is Impossible
0 komentar:
Posting Komentar
Leave your best comment here!